Minggu, 05 April 2015

Begini pose foto yang lagi ngetren di Jepang

Setelah tren foto Kabe-don, kini masyarakat Jepang tampaknya keranjingan gaya foto baru. Namun tren foto yang kali ini hanya bisa dilakukan oleh ayah dan anak perempuan mereka. Foto ini dilakukan oleh ayah dan anak perempuannya. Sang ayah harus mengenakan pakaian kerja seperti layaknya karyawan dan anak perempuannya akan berdiri di sebelahnya.
Di Dalam foto ini, sang ayah yang mengenakan setelan jas dan kemeja akan melompat dengan gaya bermacam-macam yang tampak lucu dan unik. Ada ayah yang memperlihatkan kelenturan tubuhnya, bertingkah konyol, dan lainnya. Sementara anak mereka akan berdiri atau duduk dengan ekspresi alami atau tersenyum.


Foto ini sekilas tampak aneh dan tidak bermakna apa-apa. Tetapi entah mengapa tren foto konyol ini justru menjadi tren di Jepang. Foto-foto ini diambil oleh fotografer asal Jepang bernama Yuki Aoyama. Nantinya foto tersebut akan diterbitkan dalam sebuah buku yang berjudul "Daughter and salary man" atau "Anak perempuan dan karyawan."


Kemungkinan yang dimaksud di sini adalah ayah para anak gadis itu yang terlihat mengenakan pakaian kerja seperti karyawan. Meledaknya gaya foto ini sebagai tren baru sebenarnya tak mengherankan, karena memang masyarakat Jepang  terkenal dengan selera yang aneh dan unik.

Ini dia beberapa foto-foto yang berhasil dikumpulkan oleh Yuki Aoyama, seperti dilansir oleh Metro (31/03).


Bagaimana, anda berniat mencoba pose foto ini bersama ayah atau anak perempuan Anda?


sumber :http://www.merdeka.com/

0 komentar:

Posting Komentar

Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!